10 Tips Belanja dan Membeli Barang secara Online

Sekarang sudah marak penjualan barang secara Online, baik itu via website resmi, atau forum, dan bahkan via Facebook, itu hal lumrah, tampaknya memang dunia online sangat berkembang pesat, E-Commerce bukan hal baru dan bahkan kalo gak pake E-Commerce gak up to date, dibilang jadul lah, kuno lah, kamseupay dll. dst :mrgreen:

Tapi… Dunia online yang kita anggap sangat membantu kehidupan, gak seindah yang kita banyakan, penipuan… terutama untuk orang awam, alias yang baru pertama kali belanja online sering kali grasa-grusu, beli barang, transfer tanpa mencari tahu lebih dalam tentang  toko online tersebut, akibatnya… bila merasa tertipu, gak usah heran dia akan memvonis semua toko online seperti itu.

Nah, berdasarkan pengalaman saya sebagai pedagang, yiee,,, kalo dari SMA sih udah jualan bakwan, roti, sambel dll, tapi Pengalaman Jual beli Online pada masa Kuliah, akan saya beritahu beberapa tips dan trik belanja barang secara online, diurut, semakin ke bawah semakin penting

  1. Lihat watermark pada gambar produk – Gak bisa jadi patokan, tapi ini bisa jadi langkah awal
  2. Cek tanggal postingan produk – Bisa dimanipulasi, tapi orang yang tahu barangnya akan mengerti
  3. Lihat tanggapan Customer – Meskipun bisa dimanipulasi, tapi gak semua orang memikirkan hal ini
  4. COD – Cash On Delivery, Seller mau melakukannya
  5. Garansi – Penting sih, minimal sampai barang sampai ke tangan pembeli
  6. Respon – Ajukan beberapa pertanyaan, dan bagaimana dia menjawabnya
  7. Memiliki Profil yang jelas – Opsional, bila berbentuk perusahaan
  8. Lihat testimoni produknya – disertai gambar lebih baik
  9. Cek Lokasi – Bila Seller mencantumkan tempat
  10. Paling Penting – Cek Reputasi Seller – Langkah terakhir untuk menentukan apakah ini toko hoax atau tidak

Semoga berguna bro 😀

6,392 Comments

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *